CERITA KAMI

KABAR CSR

Jumat, 29 Juni 2018

PDSI Bantu Masyarakat Aceh Utara

PT. Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) sejak ahir tahun lalu beroperasi di wilayah kerja PHE NSB Aceh Utara. Pekerjaan berupa Plug & Abandon (P&A) di sumur PHE NSB itu  adalah penutupan sumur secara permanen yang berada di empat cluster, yaitu Kecamatan Tanah Luas, Matangkuli, Syamtalira Aron dan Nibong. Hal ini dimaksudkan guna mengamankan potensi gas yang tersisa dan terperangkap dalam perut bumi yang dapat membahayakan bagi lingkungan sekitar bila muncul ke permukaan.

Dalam operasionalnya, PDSI merekrut pemuda di empat kecamatan untuk dipekerjakan dalam proyek tersebut. Menurut Public Relation Ast. Manager PDSI Budhi Kristianto bahwa sejak awal PDSI masuk ke Aceh Utara telah dilakukan sosialisasi ke Muspida, Muspika dan masyarakat  dalam upaya membuka kesempatan kepada masyarakat setempat bergabung dalam proyek di PHE NSB tersebut, baik tenaga skill maupun non skill.  Tidak kurang dari 100 orang tenaga kerja lokal telah direkrut untuk dipekerjakan dalam proyek tersebut. 

Pada sisi lain, PDSI juga menjalankan beberapa program kepedulian terhadap lingkungan sekitar sesuai dengan kebutuhan yang ada. Lebih lanjut Budhi mengatakan bahwa pada Jumat (30/6) lalu, PDSI telah menyerahkan bantuan berupa 100 zak semen guna pembangunan lapangan volley masyarakat di Kecamatan Syamtalira Aron yang diterima langsung oleh perwakilan pemuda Syamtalira Aron, Mulyadi AR.  Pada kesempatan terpisah, Ketua Pemuda Cibrek Baroh – Amarullah 

mengungkapkan rasa terima kasih masyarakat atas perhatian PDSI terhadap lingkungan sekitar, dan berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat.

Sementara itu warga masyarakat Gampong Meuria diwakili oleh Geuchik Bukhari mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan PDSI dan berpartisipasi dalam proses renovasi meunasah di Gampong Meuria Kecamatan Matangkuli. 

                                        

Camat Nibong Fauzi Syahputra dalam pertemuan dengan pihak PDSI dan PHE NSB di Lhokseumawe, Jumat (30/6) mengatakan kebijakan dan perhatian Pertamina terhadap masyarakat diharapkan dapat menciptakan situasi kondusif dan kerjasama yang dibangun menciptakan hubungan yang harmonis antara kedua belah pihak.

KOMENTAR